Minggu, 11 November 2012

Peluncuran Mouse LG Scanner (Judul ke 4 Bebas)

Mouse Scanner Terkecil di Dunia Buatan LG

 

LG telah kembali mengejutkan publik Indonesia dengan mengumumkan peluncuran LG Mouse Scanner terkecil di dunia. LG Mouse Scanner lahir sebagai sebuah perangkat keras (Hardware) yang menggabungkan fungsi navigasi komputer (mouse) dan alat pemindai (scanner). Sepintas tampilan LG LSM-100 tak jauh beda dengan alat bantu navigasi komputer (mouse) lainnya. Ukurannya pun sama besar dengan desktop mouse kebanyakan.
 
Perbedaan kecil hanya terlihat dengan adanya tambahan dua tombol pada bagian samping kiri tubuhnya yaitu tombol scan yang berguna untuk mengaktifkan fungsi pemindaian dan tombol back sebagai konfirmasi untuk kembali pada menu sebelumnya. Alat pemindai (scanner) pada mouse inovatif ini juga lengkap dengan lensa optik beserta rangkaian perangkat pendukung di dalamnya yang bertugas untuk mengenali objek.

Pemindaian dapat langsung dilakukan dengan menyapukan 'mouse pintar' ini pada seluruh bidang objek yang diinginkan seperti foto, teks, gambar dan lainnya. Persis seperti penggunaan mouse konvensional. LG LSM-100 mampu menangani pemindaian dengan luas bidang pindai mencapai ukuran A3. LG pun membekalinya dengan dua sensor laser berkekuatan 1200 DPI. Tugasnya untuk mengenali koordinat objek yang akan dipindai. ”Pengguna dapat memindai dengan gerakan leluasa baik ke kiri, kanan dan bahkan gerakan berputar sekalipun tidak akan mempengaruhi hasil pemindaian. Keberadaan dua sensor laser akan memastikan objek terpindai dengan baik,” ujar Billy Tantri IT Product Marketing PT.LG Electronics Indonesia.
















Memindai bukanlah seluruh keistimewaan yang terdapat pada LG LSM-100. Bergerak lebih jauh dari sekedar perangkat pemindaian, LG LSM-100 juga dapat mengubah format berkas hasil pindaian yang akan disimpan mengikuti kebutuhan penggunanya. Diantaranya terdapat format JPEG, DOC, XLS, TIFF, PNG, PDF dan BNP.

Menurut saya mouse LG scanner ini sangat praktis bagi pengguna komputer baik PC maupun Notebook, disamping irit pengeluaran mouse LG scanner ini juga dapat membantu pekerjaan kantor dan rumah. Mouse LG scanner ini juga dapat mengeshare file yang sudah di scanner ke perangkat sosial yaitu facebook, email, twitter dan lainnya. Bagi orang yang ingin pekerjaan menjadi irit, praktis dan nyaman, cobalah memakai mouse LG scanner ini di jamin tidak nyesel karena mouse LG scanner ini sudah terjamin teknologinya.

REFERENSI :
  1. http://www.jeruknipis.com/read/2011/12/28/mouse-scanner-terkecil-di-dunia-buatan-lg 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar